Halau Penyebaran Covid-19 dengan Keliling Sosialisasikan Bahaya dan Pencegahannya




PURBALINGGA__Dalam menghadapi dampak penyebaran Covid-19 atau virus corona yang merupakan Pandemi global dimana sesuai laporan sejumlah daerah di Indonesia juga telah terkena penyebarannya maka untuk mengurangi dampak penyebaran Covid-19 di wilayah bertugas, Babinsa Koramil 01/Purbalingga Sertu Japrinurdin untuk Kelurahan Bojong Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, bersama Babinkabtibmas Polsek Purbalingga dan perangkat Kelurahan Bojong bersinergi bersama keliling kampung untuk melakukan himbauan terhadap masyarakat Kelurahan Bojong, (24/03/2020).

Disela-sela kegiatan himbauan terhadap masyarakat, Sertu Japrinurdin mengatakan," sesuai dengan arahan Dandim 0702/Purbalingga Letkol Inf Yudhi Novrizal,S.I.P., M.Han tentang Himbauan pencegahan Corona Virus Disease (Covid-19) kami bersinergi bersama dengan Bhabinkamtibmas dan unsur pemerintahan di wilayah binaan untuk melakukan sosialisasi himbauan ini dengan berkeliling ke masyarakat, sasaran kami adalah masyarakat yang sedang berkumpul atau tempat strategis.
“Saya himbau agar masyarakat dapat mengetahui tentang bagaimana upaya pencegahan penyebaran corona agar dapat terhindar dari virus mematikan tersebut,” kata Babinsa.

Selanjutnya Babinsa juga berharap, setelah ada sosialisasi, masyarakat agar dapat turut berperan aktif dalam pencegahan penyebaran virus corona ini diantaranya dengan mengurangi kegiatan atau aktifitas yang tidak penting di luar rumah kecuali ada keperluan yang sangat penting sekali, hindari tempat-tempat keramaian dan biasakan mencuci tangan sesering mungkin sehabis beraktifitas.
“Kami berharap setelah mengetahui dampak serta cara penyebarannya, masyarakat agar ikut berperan aktif untuk mencegah penyebaran Covid-19 dengan mengikuti himbauan dari kami,” harap Babinsa.

(Pendim 0702/Purbalingga)


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Wahana Baru Dinosaurus di Dinoland D'LAS Memikat Wisatawan

Berkah Ramadhan, Koramil 04/Kutasai Bagi Takjil

Babinsa Kejobong Cek TKP Kebakaran di Wilayah Binaannya