Wujudkan Situasi Kamtibmas Tni-Polri Bersinergi Dengan Masyarakat




PURBALINGGA_Dalam rangka membangun sinergitas antara TNI, Polri dan Masyarakat untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Purbalingga, Koramil 01/Purbalingga bersama dengan Polsek Purbalingga serta masyarakat Perumahan Griya Abdi Kencana bersinergi melakanakan karya bhakti pembangunan pos keamanan di pintu gerbang Perumahan Griya Abdi Kencana Kelurahan Purbalingga Wetan Kecamatan Purbalingga (18/6/2020).

"Pembangunan Pos Keamanan ini bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Perumahan Abdi Kencana kelurahan Purbalingga Wetan Kecamatan Purbalingga,"  tutur Babinsa Desa Purbalingga Wetan Serma Agus Juwahir.

Sementara Danramil 01/Purbalingga Kodim 0702/Purbalingga Kapten Caj Purwanto usai kegiatan saat ditemui mengungkapkan," tujuan kegiatan  ini dalam rangka membangun dan memupuk Sinergitas TNI, Polri dan Masyarakat demi terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif di Kecamatan Purbalingga khususnya Kelurahan Purbalingga Wetan," jelasnya.

(Pendim 0702/Purbalingga)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Wahana Baru Dinosaurus di Dinoland D'LAS Memikat Wisatawan

Berkah Ramadhan, Koramil 04/Kutasai Bagi Takjil

Babinsa Kejobong Cek TKP Kebakaran di Wilayah Binaannya