Malam Hari, Babinsa Dampingi Warganya Vaksinasi Covid-19

 

 




PURBALINGGA—Kegiatan Vaksinasi Covid-19 masih terus dilakukan oleh tim dari kesehatan di wilayah masing-masing, untuk itu Babinsa selalu hadir melaksanakan pendampingan kepada warga binaannya.


Kopda Ulul M Babinsa Posramil Padamara melaksanakan pendampingan kegiatan vaksinasi Covid-19 kepada warga binaannya. Kegiatan bertempat di Balai Pertemuan Abdul Fatah Desa Karanggambas, Kecamatan Padamara, Kabupaten Purbalingga, Senin malam (18/04/2022).  


Kopda Ulul M selaku Babinsa Karanggambas mengatakan, kegiatan vaksinasi ini dilakukan pada malam hari setelah warga melaksanakan salat tarawih, karena pada siang hari melaksanakan puasa dan ada yang sedang bekerja.


Memang benar, vaksinasi ini dilakukan pada malam hari, karena warga banyak waktu senggang pada malam hari, kalau siang hari banyak yang bekerja dan juga pada melaksanakan puasa,” kata Kopda Ulul M.


Kegiatan vaksinasi ini, melayani dari dosis 1, dosis 2 dan dosis 3 atau vaksin Booster, dengan sasaran warga Desa Karanggambas yang belum melaksanakan vaksin. Sebanyak 62 orang warga Desa Karanggambas yang mendaftar untuk di vaksin.


“Setelah melakukan tes untuk melakukan vaksin, alhamdulillah sebanyak 62 orang bisa di vaksin Covid-19 tanpa da kendala apapun,” tambahnya.


Ditempat yang sama, PJ Kepala Desa Karanggambas Narsito yang turut hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan, kita akan menyampaikan imbauan kepada warganya untuk melaksanakan vaksin Covid-19. Hal itu dilakukan agar masa pandemi ini segara berakhir.


“Sebelumnya, kita dari Pemdes Karanggambas mensosialisasikan kepada warga untuk ikut vaksin ini, selain mencegah dari penularan Virus Corona, kita juga ikut membantu pemerintah mempercepat penanganan pandemi Covid-19,” terangnya. (KN)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Wahana Baru Dinosaurus di Dinoland D'LAS Memikat Wisatawan

Berkah Ramadhan, Koramil 04/Kutasai Bagi Takjil

Babinsa Kejobong Cek TKP Kebakaran di Wilayah Binaannya