Tingkatkan Hubungan yang Harmonis, Pembinaan Jaring Mitra Karib Dilakukan

 

 Mungkin gambar 17 orang


PURBALINGGA—Komandan Kodim 0702/Purbalingga Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol yang di wakili oleh Kasdim 0702/Purbalingga Mayor Inf Ahmad membuka kegiatan pembinaan jaring mitra karib triwulan II Tahun 2022. Kegiatan bertempat di Aula Indor Cokro Sunarjo Makodim 0702/Purbalingga Jalan Letjen S Parman, Kelurahan Bancar, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, (19/10/2022).
 
Dalam sambutannya, Kasdim 0702/Purbalingga Mayor Inf Ahmad mengatakan, kegiatan ini merupakan forum komunikasi timbal balik dalam rangka mengevaluasi pelaksanaan program pembinaan jaring mitra karib Kodim 0702/Purbalingga serta mengkoordinasikan berbagai kegiatan dan upaya dalam mengatasi permasalahan yang ada, guna mengoptimalkan penyelenggaraan fungsi jaring mitra karib di wilayah Kodim 0702/Purbalingga.
 
“Melalui forum ini diharapkan dapat diperoleh kesamaan langkah dan tindakan yang tepat, cepat dan terpadu, untuk memecahkan berbagai permasalahan dan juga mengantisipasi berbagai hal yang diperkirakan muncul pada masa mendatang,” kata Kasdim 0702/Purbalingga.
 
Kegiatan pembinaan jaring mitra karib semester II Ta 2022 perlu menjadi perhatian bersama, karena memiliki makna yang penting dalam mengeratkan antara jaring-jaring mitra karib di wilayah dan aparat teritorial dalah hal ini Babinsa di Wilayah Kodim 0702/Purbalingga dalam melaksanakan program kerja.
 
Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan hubungan yang baik antara aparat teritorial (Babinsa) dengan mitra karib di wilayah binaannya, jika terjadi hal-hal yang menonjol di wilayah nantinya mitra karib inilah yang melaporkan, sehingga cepat tersampaikan dan segera bisa di atasi.
 
“Saya berharap agar benar-benar dapat diimplementasikan dalam pelaksanaan tugas dan fungsi di lapangan, sehingga mampu memberikan kontribusi positif untuk mewujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat. Kita sadari bersama bahwa untuk mencapai tugas pokok yang optimal, maka perlu ditingkatkannya hubungan kerja yang harmonis antar jaring dan Babinsanya,” jelasnya. (Kn)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Wahana Baru Dinosaurus di Dinoland D'LAS Memikat Wisatawan

Berkah Ramadhan, Koramil 04/Kutasai Bagi Takjil

Babinsa Kejobong Cek TKP Kebakaran di Wilayah Binaannya