Nota Kesepahaman Kodim 0702/Purbalingga dengan Pengadilan Agama Purbalingga

 




PURBALINGGA - Kodim 0702/Purbalingga Korem 071/Wijayakusuma menggelar upacara    penandatanganan nota kesepahaman antara Kodim 0702/Purbalingga dengan Pengadilan Agama Kelas 1A Purbalingga.

Kegiatan berlangsung di Lapangan Makodim 0702 Jalan Letjen S Parman, Kelurahan Bancar, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, Selasa ( 26/3/2023).

Penandatanganan nota kesepahaman dilakukan langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Purbalingga Kelas 1A Drs. Djakfaroni, SH. sebagai pihak pertama dengan Komandan Kodim 0702/Purbalingga Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol sebagai pihak kedua.

Dalam amanatnya, Dandim 0702/Purbalingga Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol menyampaikan, kegiatan ini terselenggara dalam rangka menindaklanjuti perintah atasan, dalam hal ini Komandan Korem 071/Wijayakusuma kepada satuan jajarannya.

Khususnya Kodim 0702 Purbalingga untuk bersinergi dan berkoordinasi dengan pejabat berwenang yang ada di Wilayahnya, dalam hal melaksanakan upaya-upaya untuk mencegah terjadinya perceraian dan memberikan bimbingan, nasehat serta melakukan pengawasan secara herarki terhadap permasalahan anggotanya yang akan berdampak pada keharmonisan rumah tangga.

Selanjutnya Komandan Kodim 0702/Purbalingga Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol berharap kepada para anggota tidak melaksanakan pengajuan perceraian diluar ketentuan yang sudah disepakati bersama.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Wahana Baru Dinosaurus di Dinoland D'LAS Memikat Wisatawan

Berkah Ramadhan, Koramil 04/Kutasai Bagi Takjil

Babinsa Kejobong Cek TKP Kebakaran di Wilayah Binaannya